KGN, UJK, Tanggung Renteng

Program Pinjaman Tanggung Renteng Kepada Kelompok Usaha di RUSUNAWA Tambora, Jakarta Barat

Program pinjaman tanggung renteng KGN semakin melebarkan sayap, kali ini sampai ke kawasan Rusunawa Tambora, Jakarta Barat. Sama halnya dengan wilayah lain, pinjaman tanggung renteng dikawasan ini juga bersifat kelompok, terdapat sepuluh kelompok dengan total 102 anggota. Salah satu program unggulan Unit Jasa Keuangan KGN tersebut ternyata sudah berjalan 4 bulan di kawasan Rusunawa Tambora ini. Ibu Marry Juliani salah satu warga rusunawa yang juga aktif dalam program ini menuturkan; “program pinjam tanggung renteng KGN ini sangat membantu kelancaran usaha kami. Warga disini berharap, program ini terus berlanjut kalau bisa jumlah pinjamannya diperbesar, karena cicilannya ga ada yg nunggak”.

Dengan hadirnya KGN di tengah masyarakat Rusunawa Tambora Kec.Angke ini memberi angin segar khususnya kepada para pedagang dan warga rusunawa. KGN bisa membantu masyarakat dan pedangang yang kekurangan modal dengan memberikan pinjaman dengan bunga lunak sekitar 2-2.5 %. Sebelumnya, mayoritas warga dan pedagang di rusunawa Tambora ini sering terjerat hutang kepada rentenir yang bunganya mencapai 30 %.

 

Related Posts

Leave a Reply