Salam Garudayaksa..
Indonesia adalah sebuah bangsa besar yang merdeka dan berhak untuk sejahtera, berdiri sama tinggi, duduk sama rendah dengan bangsa-bangsa yang lain. Menghadapi persaingan global pada saat ini, bangsa Indonesia harus mempertahankan koperasi sebagai satu-satunya cara mencapai kesejahteraan bersama dengan asas kekeluargaan.
.
Hari ini 12 Juli 2019 tepat dalam momen peringatan Hari Koperasi Nasional (HARKOPNAS) yang ke-72. Koperasi Garudayaksa Nusantara (KGN) hadir menjadi Koperasi yang mampu menggerakkan ekonomi masyarakat Indonesia. 43 cabang KGN yang tersebar di seluruh Indonesia berkomitmen menjadi soko guru perekonomian nasional. KGN akan terus melebarkan sayap dengan terbentuknya cabang-cabang sampai ke pelosok dan bertambahnya anggota yang bergabung.
.
Untuk itu KGN juga mengajak seluruh anggotanya untuk membaca, rajin membaca dan mengerti mengapa koperasi itu penting, bukalah buku-buku tentang perkoperasian !. KGN JAYA !!!!